Penjelasan ERD,Binary, Unary dan Tenary

Halo. Berjumpa lagi di blog saya. Kali ini saya akan membahas mengenai apa itu ERD. Selain itu, saya juga akan membahas mengenai Binary, Unary dan Tenary. Kalau begitu tanpa basa basi langsung saja kita mulai dengan penjelasannya.

ERD (Entity Relationship Diagram)

Sebuah Entitiy Relationship Diagram (ERD), yang juga diketahui sebagai model hubungan entitas, adalah sebuah representasi grafik dari suatu sistem informasi yang menunjukkan hubungan antar orang, objek, tempat, konsep ataupun kejadian didalam sistem tersebut. ERD merupakan teknik modeling data yang bisa membantu mendefinisikan proses bisnis dan bisa digunakan sebagai fondasi untuk basis data relasional.

Keperluan untuk sebuah ERD beserta kegunaannya

ERD menyediakan titik mulai visual untuk design basis data yang bisa juga digunakan untuk membantu menentukan sistem informasi diseluruh organisasi. Setelah sebuah basis data relasional selesai dibuat, ERD masih bisa digunakan sebagai titik referensi, jika ada debugging maupun proses bisnis masih harus dilakukan nantinya.

Meski begitu, walau ERD bisa berguna untuk mengorganisir data yang bisa direpresentasikan oleh struktur relasional, ERD tidak bisa merepresentasikan data yang tidak terstruktur sepenuhnya. Sangat kecil kemungkinan ERD tersebut akan membantu jika kita ingin mengintegrasikan data kedalam sebuah sistem informasi yang sudah selesai dibuat sebelumnya.

Komponen Utama ERD

ERD biasanya digambarkan dalam satu atau lebih dari model model berikut ini :

- Model data konseptual, yang tidak memiliki detil spesifik tetapi memiliki garis besar dari projek tersebut dan bagaimana data set tersebut berhubungan satu sama lain.

- Model data logikal, yang lebih mendetil dibandingkan model data konseptual, menilustrasikan atribut dan relasi antar. Disaat model data konseptual tidak perlu untuk didesain sebelum model data logikal, sebuah model data fisikal dibuat berdasarkan model data logikal.

- Model data fisikal, yang menyedikan cetak biru untuk sebuah bentuk fisik -- seperti sebuah basis data relasional -- dari model data logikal. Satu atau lebih model data fisikal bisa dikembangkan berdasarkan sebuah model data logikal.

Ada tiga komponen dasar dari ERD :

1. Entitas, yang merupakan objek ataupun konsep yang bisa menyimpan data didalamnya. 

2. Atribut, yang merupakan properti atau karakteristik dari sebuah entitas. Atribut dari ERD bisa di notasikan sebagai sebuah primary key, yang mengidentifikasikan atribut unik dan bisa di arahkan pada banyak atribut.

3. Hubungan antar entitas tersebut.

https://www.smartdraw.com/entity-relationship-diagram/img/erd.jpg?bn=1510011142Contoh dari sebuah ERD

Binary, Unary dan Tenary


    Suatu relasi memiliki derajat berdasarkan jumlah entitas yang terhubung antara lain: Unary, Binary, Ternary dan Quaternary.


        Unary
        Tipe hubungan ini berbarti hubungan yang terjadi antara dirinya sendiri dlam sebuah entitas; contohnya: entitas Pegawai yang memiliki Relationship Supervisor. Pegawai yang menjadi Supervisor juga berasal dar entitas yang sama yaitu Pegawai sedangkan entitas yang dituju juga pada entitas Pegawai.
       
        Binary
        Tipe hubungan ini antara dua entitas; contohnya: entitas Pegawai dan entitas Kantor Cabang.
       
        Ternary
        Tipe hubungan ini antara tiga entitas; contohnya :entitas Sales, Produk dan Pelanggan yang memiliki sebuah Relationship yang bernama Penjualan.


Sekian penjelasan saya dalam materi kali ini, saya harap anda bisa mendapatkan ilmu yang berharga dari postingan kali ini.

Komentar